Bone Bolango – Tangis haru Calon Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli pecah saat kampanye monologis pasangan MULUS di tengah derasnya hujan.
Momentum penuh emosional itu terjadi saat pasangan MULUS (Merlan Uloli-Syamsu Botutihe) berkampanye di hadapan ribuan warga Bone Bolango dari berbagai kecamatan.
Kampanye Monologis pasangan MULUS berlangsung di Lapangan Likada, pada Senin, 18 November 2024 sore hari.
Merlan Uloli yang dikenal sebagai sosok yang tegar tak kuasa menahan air mata ketika mengisahkan perjuangannya bersama Syamsu Botutihe untuk membangun Bone Bolango yang lebih baik.
Di bawah guyuran hujan deras, ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada warga yang tetap setia memberikan dukungan meski menghadapi berbagai tantangan.
“Kami sadar perjalanan ini tidak mudah. Banyak rintangan yang kami hadapi, tapi semangat dan dukungan kalian menjadi kekuatan kami untuk terus melangkah,” ujar Merlan dengan cucuran air matanya.
Hujan deras yang mengguyur lokasi tak menyurutkan antusiasme warga untuk tetap hadir.
Ribuan warga bahkan meneriakkan yel-yel dukungan dengan bersorak-sorak sambil mengangkat jari telunjuk ke atas yang menandakan nomor urut pasangan MULUS pada Pilkada Bone Bolango 2024.
“Semangat Ibu Merlan dan Pak Syamsu adalah semangat kami juga. Kami yakin mereka bisa membawa perubahan nyata untuk Bone Bolango,” ujar seorang warga yang hadir.
Momen haru ini menunjukkan kedekatan pasangan MULUS dengan masyarakat. Dukungan penuh yang mereka terima dari berbagai kalangan menjadi sinyal kuat dalam upaya mereka untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah di masa akan datang.
Sumber: https://go-pena.id/readmore/hujan-deras-masyarakat-banjiri-kampanye-mulus-merlan-uloli-terharu